Karawang,Elangmasnews.com– Rumah Sakit Izza kembali menggelar acara tahunan ke-12 yang dirancang khusus untuk masyarakat sekitar. Acara ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara rumah sakit, masyarakat, serta pemerintah setempat melalui berbagai kegiatan sosial dan edukatif.
Acara seremoni di selenggarakan di salah satu hotel bintang lima ( Hotel Resinda).
Salah satu rangkaian acara yang menarik adalah senam sehat bersama yang diikuti oleh sekitar 500 peserta dari berbagai kalangan. Selain itu, terdapat pesta rakyat dan bazar UMKM yang memberikan kesempatan bagi para pelaku usaha lokal untuk memamerkan dan menjual produk mereka tanpa dipungut biaya sewa. Program ini diharapkan dapat mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat Karawang.
Lebih lanjut, tujuan utama dari acara loucing Akademik Teknik Radiologi Dr. Adji Saptogino adalah untuk “Mencetak tenaga profesional di bidang radiologi, meningkatkan kualitas layanan kesehatan, serta membuka peluang karir bagi generasi muda di daerah Kab Karawang”.
º

Selain itu, Rumah Sakit Izza juga mengadakan kompetisi pencarian bakat dengan konsep “Mencari Bakat dan Menciptakan Bintang”. Acara ini terbuka untuk semua usia dengan berbagai jenis bakat, mulai dari menyanyi, menari, hingga keterampilan lainnya. Dari total 59 peserta yang mendaftar, telah terpilih 10 finalis yang berhak melaju ke babak selanjutnya. Tidak hanya gratis biaya pendaftaran, para pemenang juga berkesempatan mendapatkan hadiah utama sebesar Rp5 juta untuk juara pertama dan seterusnya.
Dalam kesempatan ini, perwakilan dari manajemen Rumah Sakit Izza, Dr. Stella, menyampaikan harapannya agar acara ini membawa manfaat bagi seluruh masyarakat. “Kami ingin memberikan dampak positif bagi masyarakat melalui berbagai kegiatan, mulai dari kesehatan, pendidikan, hingga ekonomi”. Semoga acara ini menjadi wadah bagi warga sekitar untuk mengembangkan bakat, mendapatkan informasi pendidikan, serta memperluas jaringan bisnis mereka,” ujarnya.
Acara yang berlangsung selama beberapa hari ini mencapai puncaknya pada hari ini dengan penuh antusiasme dari masyarakat. Dengan adanya dukungan dari berbagai pihak, Rumah Sakit Izza berkomitmen untuk terus mengadakan kegiatan serupa demi meningkatkan kesejahteraan dan kualitas hidup masyarakat Karawang.(Red)