Tumpang tindih Kabel Jaringan Wifi di Rajapolah Desa Ciasem Baru, perlu dilakukan Penertiban

Spread the love

CIASEMBARU,SUBANG,elangmasnews. com – 16/08/2023,Jaringan wifi saat ini sungguh tidak diduga peminatnya,mulai dari kelas atas hingga kelas bawah,bahkan sampai saat ini dipelosok Desa yang terpencil pun sudah terdapat banyak jaringan Wifi.

Namun sangat disayangkan perusahan Wifi Kingpolah sepertinya hanya mementingkan pribadinya saja,pasalnya Rosadi sebagai Pemilik Wifi Kingpolah yang tinggal di Dusun Rajapolah Desa Ciasem Baru Kecamatan Ciasem Kabupaten Subang seenaknya memasang kabel atau tiang kabel yang berdekatan dengan Kabel Telkom milik Negara,bahkan ikut Menumpang ke Perusahan Negara.

Berdasarkan Pantauan Awak Media, Kabel Wifi yang terpasang di Daerah itu, nampak terlihat tumpang tindih antara kabel Wifi dengan kabel Telkom milik Negara.

Menurut keterangan dari sumber yang kami himpun, beberapa masyarakat yang enggan di sebutkan namanya menuturkan

” Bahwa Telkom itu punya Negara dan tidak boleh di tumpangi oleh Perusahaan Pribadi apa lagi sampai tumpang tindih ” Beber Warga

Disisi lain Rosadi dengan bandel telah mengabaikan peringatan dari Warga disekitarnya,Rosadi telah menghiraukan Langgaran itu.

Saat Awak Media Online Elang Mas News mendatangi pihak Telkom,yang bersangkutan tetapi tidak ada di tempat, dan salah seorang Scurity
Patroli Telkom yang bernama Andri saat dihubunginmelalui saluran telpon beliau mengatakan

” Bahwa pemanfaatan aset Negara oleh pelaku usaha nakal Wifi Kingpolah tersebut,sudah disampaikan ke ritel Karawang dan dalam waktu dekat Pengaduan dari Media Elang Mas News akan ditindak lanjuti,sekaligus akan memberikan peringtan terhadap pelaku pelaku usaha nakal tersebut ” tuturnya

lebih lanjut Andri menyampaikan

“Kami mewakili Direksi PT Telkom pengucapkan terima kasih kepada Media Elang Mas News, karena telah membantu mengawasi petugas dilapangan dan selanjutnya akan terus kami push permasalahan tersebut dan apabila akan diadakan penertiban kami akan mengundang media Elang Mas News,untuk press Converse nya ” Pungkas Andri

Dan Sampai saat ini Tim Media Elang Mas News belum mendapatkan tanggapan dari pihak Wifi.
( Dulkarim )


Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
Verified by MonsterInsights