Karawang – elangmasnews.com,- Bupati Karawang H. Aep Syaepuloh bersama Wakil Bupati Karawang H. Maslani menghadiri acara pengukuhan pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Karawang masa bakti 2025-2029 yang dilangsungkan di Aula Husni Hamid, pada Senin (19/5/2025).
Pengukuhan ini mengusung tema “Optimalisasi Potensi, Raih Prestasi Untuk Karawang Maju” dan dilakukan langsung oleh Ketua Umum KONI Provinsi Jawa Barat, Prof. H. M Budiana. Acara berlangsung dengan penuh khidmat, dihadiri oleh jajaran pejabat daerah, insan olahraga, serta tokoh-tokoh masyarakat Karawang.
Dalam sambutannya, Bupati Karawang H. Aep Syaepuloh menyampaikan harapannya agar pengukuhan kepengurusan baru ini dapat memperkuat pelatihan dan pembinaan olahraga di Kabupaten Karawang. Ia optimis, dengan semangat baru serta kolaborasi yang solid, Karawang mampu mencetak prestasi yang lebih baik ke depannya.
“Mudah-mudahan memajukan prestasi Karawang, dan kepengurusan baru ini mampu berjalan dengan baik dan maju bersama-sama,” ujar Bupati.
Bupati Aep juga mengajak seluruh pengurus KONI untuk bergandeng tangan dan bersinergi dalam membangun dunia olahraga Karawang agar semakin maju dan berdaya saing tinggi.
Sementara itu, Ketua Umum KONI Provinsi Jawa Barat Prof. H. M Budiana menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada pengurus KONI sebelumnya atas dedikasi dan kontribusi mereka. Ia berharap kepengurusan yang baru dapat melanjutkan program-program positif yang telah ada dan membawa semangat baru untuk kemajuan olahraga Karawang.
“Lanjutkan program yang sudah baik dan positif, sekali lagi selamat kepada kepengurusan baru,” ucap Prof. Budiana.
Ketua KONI Karawang masa bakti 2025-2029, Wiroso, dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas amanah dan kepercayaan yang diberikan. Ia menyampaikan tekadnya untuk membawa KONI Karawang bangkit dan berprestasi, serta mengajak seluruh pengurus untuk bekerja sama mencapai tujuan bersama.
“Mari untuk bangkit kembali dalam mencapai keinginan bersama serta dukungan dari pemda, insyaallah semua bisa tercapai,” ujarnya optimistis.
Sebagai bagian dari rangkaian acara, turut dilaksanakan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) antara KONI Karawang dan Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Rakeyan Santang Karawang sebagai wujud sinergi antara dunia pendidikan dan olahraga.
Dengan dikukuhkannya kepengurusan baru KONI Karawang ini, diharapkan akan lahir semangat baru dalam mengelola dan mengembangkan potensi atlet lokal demi prestasi yang gemilang di tingkat regional, nasional, maupun internasional.(Red)