PJ Bupati OKU Mengikuti Jalan Sehat Dalam Rangka Memeriahkan Hari Jadi Kabupaten OKU Yang Ke 113.

Spread the love

OKU SUMSEL.Elangmasnews.com — Pj. Bupati OKU H Teddy Meilwansyah Mengikuti Jalan Sehat dan Perlombaan Olahraga Tradisional dalam Rangka Memeriahkan Hari Jadi Ke-113 Kabupaten OKU Tahun 2023 di Taman Kota Baturaja. Minggu (23/7/2023).

Kegiatan yang diadakan di taman Kota Baturaja ini merupakan rangkaian acara dalam memeriahkan HUT OKU ke 113 yang dihadiri oleh Kapolres OKU AKBP Arif Harsono SIK.MH, Dandim 0403/OKU Letkol Inf Hari Feriawan Rumawatine, Ketua PN Baturaja Hendri Agustian SH.M.Hum, Sekda OKU Darmawan Irianto, Pj Ketua TP PKK OKU Hj Zwesty Karenia Teddy dan tamu undangan lainya.

Pj. Bupati OKU pada kesempatan ini menyampaikan bahwa Tingkat Konsumsi ikan di OKU ini sudah cukup tinggi yakni sudah mencapai diangka 65 persen, Program Gemarikan ini merupakan program dari Kementrian Kelautan dan Perikanan (KKP), Pemerintah Daerah ingin mengajak seluruh lapisan masyarakat mulai dari anak-anak hingga oang dewasa untuk gemar makan ikan.

“Kita ingin mengajak masyarakat mulai anak-anak dan seluruhnya bahwa makan ikan itu sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh, pikiran dan otak anak-anak”, ujarnya.

Untuk tingkat konsumsi ikan di OKU sendiri sudah lumayan tinggi yakni sekitar 65 persen. Pemkab OKU telah turun ke sekolah-sekolah mulai dari jenjang PAUD, TK, SD dan SMP pihaknya bekerjasama dengan Dinas Perikanan untuk mengajak anak-anak sekolah untuk gemar makan ikan.

“Kita ada program gemar makan ikan yang kita terapkan disekolah. Setiap bulannya kita ada program makan makanan berbahan dasar ikan yang diolah dari rumah masing-masing dan dimakan bersama di sekolah,” imbuhnya.

Selanjutnya, untuk ikan di sungai ogan banyak faktor yang membuat ikan mulai sulit didapat, salah satunya mungkin adanya air sungai ogan yang mulai mengalami penyurutan. Kemudian adanya oknum masyarakat yang tidak bertanggung jawab yang menangkap ikan dengan cara yang illegal. Kami telah mengingatkan dan menghimbau kepada masyarakat melalui pemerintah Desa dan kelurahan untuk tidak menangkap ikan dengan cara yang illegal yang dapat merusak habitat ikan. Kita juga kemain telah melakukan restocking bibit ikan di sungai ogan.

Pada kesempatan ini juga diadakan Lomba menyanyi lagu gemar ikan dan lomba masak olahan ikan gabus yang diikuti oleh seluruh OPD di OKU, tampak kekompakan dan kelucuan masing-masing OPD dengan totalitasnya menyanyikan lagu gemarikan sesuai versi masing-masing OPD.

Dihadiri oleh, Forkopimda, Ketua TP PKK Kab.OKU, Sekda, Ketua DWP, Asisten, Staf Ahli, para OPD, Stafsus, BUMN/BUMD, dan para hadirin lainnya. ( Jimy )


Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
Verified by MonsterInsights