Pemdes Ciasem Girang Alokasikan Banprov Jabar 2024 Untuk Melanjutkan Rehab Kantor Desa Untuk Lebih Meningkatkan Pelayanan Desa

Spread the love

Subang,ElangMasNews.Com – Demi Menunjang kenyamanan dan pelayanan terhadap masyarakat, Pemerintah Desa Ciasem Girang Kecamatan Ciasem Kabupaten Subang melanjutkan rehab kantor Desa dari anggaran Bantuan Provinsi (Banprov) Jabar 2024.

Ketika dikonfirmasi (31/08/ 2023 ) Kades Ciasem Girang Tahroni mengatakan, renovasi kantor ini tentunya hasil musyawarah dengan semua pihak sehingga pembangunan menjadi skala prioritas di tahun ini.

Untuk pengerjaannya sendiri dilakukan oleh Tim Pelaksana Kerja Desa (TPKD) Ciasem Girang jelasnya.

“Kami ingin merubah penampilan kantor desa agar suasana nyaman serta memberikan semangat bagi staf pelayanan maupun yang dilayani,” ungkap nya

Ia berharap, semoga dengan adanya renovasi ini masyarakat yang datang merasa aman dan nyaman, karena kantor desa merupakan titik sentral yang menjadi perhatian publik.

Kades Tahroni juga memaparkan sesuai Visi misi Ciasem Girang perubahan dan rakyat bersatu menuju Ciasem Girang Sejahtera

Maka seluruh rencana program dan kegiatan pembangunan yang akan dilakukan Desa Ciasem Girang secara bertahap dan berkesinambungan harus dapat menghantarkan tercapainya Visi – Misi rakyat bersatu menuju Ciasem Girang Sejahtera

Ia juga terinspirasi dengan keinginan bersama masyarakat desa Ciasem Girang untuk mengatasi permasalahan yang ada dan pengembangan masyarakat ke depan, dimana proses penyusunannya dilakukan secara partisipatif mulai dari tingkat RW sampai tingkat Desa.

Lanjutnya Kades Ciasem Girang Tahroni menegaskan bahwasanya Pemdes Ciasem Girang perubahan merupakan wadah yang ditujukan untuk mengkonsolidasikan seluruh kekuatan desa yang terdiri dari Kepala Desa, BPD, dan Perangkat Desa, Lembaga kemasyarakatan, masyarakat melalui asas kebersamaan, dengan harapan dapat mewujudkan kemajuan desa Ciasem Girang setiap tahun yang akan datang.Disisi lain Tahroni Melanjutkan pembangunan ,Merupakan komitmen kepala desa untuk melanjutkan program-program pembangunan pemerintahan Desa di berbagai bidang yang terdapat dalam dokumen RPJM Desa yang belum terselesaikan, pada masa jabatan sebelumya.

Melanjutkan dan meningkatkan program-program pemerintah Desa periode yang lalu sebagaimana yang tercantum dalam dokumen RPJM Des guna mewujudkan pembangunan yang adil dan merata dengan mengedepankan prioritas yang berkelanjutan.

Menjalin kerjasama dengan semua pihak untuk dan mengembangkan potensi desa dalam rangka peningkatan kualitas kesejahteraan masyarakat serta Menggali dan memberdayakan potensi PAD dengan tetap memperhatikan kemampuan dan tidak menghambat perekonomian masyarakat.

Juga meningkatkan partisipasi dan peran serta masyarakat dalam pembangunan yang berkelanjutan pungkas nya.(Team RED)


Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
Verified by MonsterInsights