Kejaksaan Negeri Karawang melaksanakan Upacara Hari Bhakti Adhyaksa ke – 63,

Spread the love

Karawang,elangmasnews.com – 
Kejaksaan Negeri Karawang melaksanakan Upacara Hari Bhakti Adhyaksa ke – 63, yang bertempat di Lapangan Kantor kejaksaan Negeri Karawang pada hari Sabtu (22/07/23)
Dengan mengusung tema “Penegak Hukum Yang Tegas dan Humanis Mengawal Pembangunan Nasional”

Pada upacara hari Adhyaksa kali ini Bapak Syarifullah, SH, MH selaku Inspektur upacara, menyampaikan amanat Jaksa Agung diantara nya, penegak hukun memegang peranan yang krusial dalam semua aspek kehidupan.

Dalam perkembangan nya penegak hukum- penegak hukum yang berbasis kemanfaatan nya akan menciptakan iklim yang mendukung pembangunan nasional untuk mewujudkan masyarakat yang adil dan makmur.

Kajari Karawang pun mengucapkan terima kasih serta mengapresiasi atas kerja keras, seluruh jajaran insan Adhyaksa di seluruh nusantara terlebih di dalam lingkungan kantor Kejaksaan Negeri Kabupaten Karawang .

Dengan tercapai nya puncak tertinggi jangan sampai membuat kita terlena, tetapi jajaran  harus tetap menjaga kepercayaan yang di emban kan oleh masyarakat.

Peringatan hari Adhyaksa tidak hanya sekedar memperingati saja, tapi harus, tetap menjaga marwah institusi serta menjaga kepercayaan public,
Mempertahankan kepercayaan itu lebih sulit ,serta harus terus meningkatkan potensi diri serta kinerja dalam bertugas.

Dalam melakukan kegiatan inteljen berpedoman kepada Peraturan Kejaksaan Republik Indonesia Nomor 04 Tahun 2019 tentang Administrasi Intelejen Kejaksaan Republik Indonesia dan Peraturan Jaksa Agung Republik Indonesia Nomor PER -037/A/JA/09/2011 tentang Standar Operasional Prosedur (SOP) Inteljen Republik Indonesia Kabupaten Karawang 22 Juli 2023.

Reporter : Suci


Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
Verified by MonsterInsights