*Kantor DPP LSM ELANG MAS didatangi Mahasiswa dari Universitas SOAS Inggris,ada apa ya…??*

Spread the love

Subang,Blanakan,elangmasnews.com 22/02/2023,Hari ini ( Rabu ) Kantor Dewan Pimpinan Pusat Lembaga Swadaya Masyarakat Elemen Pejuang Masyarakat ( *DPP LSM ELANG MAS* ) kedatangan seorang Warga Negara India bernama Frita yang mengenyam Pendidikan sebagai Mahasiswi di Universitas *School Of Oriental and African Studies*( SOAS ) Inggris ibukota London.

Kedatangan Mahasiswi Inggris ke Kantor *DPP LSM ELANG MAS* didampingi oleh dua orang penterjemah dari Bandung untuk tujuan Disertasi atau Penelitian Study Pembangunan pada Kegiatan Pembangunan yang dikelola oleh Balai Besar Wilayah Sungai Citarum – Saluran Sungai Macam ( *BBWSC – SS MACAN* ) Kabupaten Subang,yang dikerjakan oleh PT Brantas Abipraya KSO PT Bina Nusa Lestari ( BNL ).

Menurut Penterjemahnya yang  bernama Sigit,Fitra ini sengaja datang ke Kantor DPP LSM ELANG MAS,karena mengetahui dari beberapa Media On line yang melakukan Pemberitaan tentang Kegiatan Pembangunan SS Macan oleh BBWSC yang pelaksanaannya sedang diawasi oleh LSM ELANG MAS.

” Saya Sigit sebagai Penterjemahnya saudari Fitra, terlebih dahulu saya ingin menyampaikan,bahwa Saudara Fitria adalah Warga Negara India Mahasiswi Universitas SOAS ( School Of Oriental African Studies ) yang sedang melakukan Penelitian Pembangunan di Indonesia,sangat tertarik dengan LSM ELANG MAS yang sedang mengawasi Pembangunan BBWSC SS Macan dari Pemberitaan di beberapa Media online,untuk itu pak Ketum kiranya berkenan untuk diwawancarai ” Ungkap Sigit Kepada Ketum LSM ELANG MAS

Ketua Umum DPP LSM ELANG MAS Sunarto Amrullah dengan didampingi oleh Wakil Ketua Investigasinya,saat diwawancarai oleh Penterjemah dari Mahasiswi itu menyampaikan,bahwa Kegiatan Pekerjaan SS. macan dilaksanakan pada bulan November 2019,dengan nilai anggaran sekitar 290 Milyar rupiah yang digunakan untuk Pembuatan Kantong Lumpur di Cikaum,saluran ke Utara digunakan untuk pembangunan Tembok Penahan Tanah ( TPT ), Normalisasi, Pemasangan free Cas dan untuk Pengerasan jalan Inspeksi.

Masih menurut Ketua Umum DPP LSM ELANG MAS, Pekerjaan dilaksanakan sepanjang saluran SS Macan dari mulai Desa Cicadas,Desa Binong, Desa Jatiroke,Desa Mandala sampai ke Desa Tanjung tiga Kecamatan Blanakan,Kegiatan Pekerjaan SS Macan di Desa Tanjungtiga sendiri dilaksanakan oleh PT Bina Nusa Lestari yang berlokasi di Dusun Sukatani BTG II dan BTG III,dan Pekerjaan itu sampai sekarang masih belum rampung alias Mangkrak..

Adapun Pekerjaan Normalisasi di Kalen Tamin,Kalen Darja,Kalen Sekunder,Kalen Mu’in dan Kalen Papan, informasinya di alihkan untuk membangun Kantung Lumpur di Cikaum,dan Pembangunan itu di anggap tidak bermanfaat,karena hanya menjadi lahan tidur,padahal nilai anggarannya mencapai belasan Milyar Rupiah,bahkan Warga bersama Pemerintah Desa Tanjung tiga dan Pemerintah Kecamatan Blanakan pernah menyampaikan surat ke Kantor PT.Bina Nusa Lestari ( BNL ) agar Pekerjaan yang Mangkrak segera diselesaikan,namun sampai sekarang tidak ada tanggapan.

” Untuk sementara hanya itu yang dapat kami sampaikan,kami juga dalam waktu dekat akan berkirim surat ke kantor Pusat BBWSC, untuk meminta Penjelasan terkait adanya Pembangunan yang masih belum rampung dan adanya keluhan dari rekanan PT Bina Nusa Lestari yang belum dibayar, Terimakasih atas Kunjungannya ” Tutup Sunarto Amrullah.

*Jurnalis : Supriadi Kamaludin*


Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
Verified by MonsterInsights