Hasil RUPST 2022 PT Dewata Freight International tbk perubahan Dewan Komisaris dan Direksi

Spread the love

Jakarta, Elang Mas News .com – Senin 31 Juli 2023 Sukses diselenggarakan RUPST kedua PT Dewata Freight International Tbk

di Hotel Santika Mahaka square Jl kelapa Nias Raya Blok HF 3 Kelapa Gading Jakarta Utara. dimulai pukul 14.37 selesai pukul 15.18 selanjutnya wawancara tanya jawab Direktur Utama Bapak Meitra Ninanda Sari dengan beberapa Media online.

RUPST PT Dewata Freight International tbk telah melakukan re strukturisasi jajaran Dewan Komisaris dan Dewan Direksi:

Jabatan Dewan Komisaris yang baru

Komisaris Utama dan Komisaris Independen Bapak Wawan Setiawan, Komisaris Bapak Bimada

Posisi jabatan direksi
Direktur utama Bapak Meitra Ninanda Sari
Direktur Ibu Selvi Yuniar
Direktur Bapak Rudi Murfiansyah

Kepada sejumlah awak Media Bapak Meitra Ninanda Sari menjelaskan kondisi perseroan ditahun buku 2022 mengalami perbailkan hal ini dikarenakan perseroan telah berhasil mengurangi kerugian mencapai 54% keadaan ini diutarakan Bapak Meitra Ninanda Sari selaku Direktur Utama PT Dewata Freight internasional Tbk.

Dari hasil rapat telah dijelaskan bahwa perseroan masih mengalami kerugian tetapi kerugian tersebut sudah turun, kalau dibandingkan tahun sebelumnya kita rugi sebanyak 28 miliar di tahun 2021 di Tahun 2022 kita rugi sebesar 13 miliar, artinya mengalami perbaikan bahwa kerugian kita tekan sebanyak 54% ungkap Bapak Meitra Ninanda Sari selaku Direktur Utama PT Dewata Freight International Tbk.

Untuk perseroan kendala terbesar adalah permodalan, namun perseroan memiliki strategi untuk mengatasi kendala seperti ini bisa dilakukan dengan “Right Issue” seperti yang diungkapkan oleh Bapak Meitra Ninanda Sari,
bahwa kendala utamanya tentu permodalan oleh sebab itu kami harus melakukan penambahan modal melalui “Right Issue” Strategi ini masih dalam bentuk wacana, karena harus lebih dulu mendapatkan izin dari OJK imbuhnya.(Yani Handayani)


Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
Verified by MonsterInsights