BUMDES Muara tidak Berjalan,Diduga Permodalan dan Pengelolaan BUMDES di Kuasai oleh Kepala Desa

Spread the love

MUARA,SUBANG,Jawa Barat.elangmas news com/Dana BUMDES Sebesar 200 Juta di Desa Muara Kecamatan Blanakan Kabupaten Subang Jawa Barat,yang digunakan untuk permodalan Usaha Jual beli Ikan Basah di duga di kelola langsung oleh kepala Desa,namun seiring berjalanya waktu usaha jual beli ikan pun berhenti dan tidak ada kelanjutannya.

Awalnya,usaha jual beli ikan tersebut melibatkan beberapa Pengurus BUMDES dan itupun di kendalikan oleh Kepala Desa bukan dikelola langsung oleh pengurus BUMDES yang sudah di bentuk.

Sampai saat ini Dana BUMDES di Desa Muara belum juga di serahkan kepada pengurus BUMDES dan masih di kuasai oleh kepala Desa,bahkan hasil temuan jurnalis elangmas news di
lapangan rekening BUMDES yang telah di buat oleh pengurus BUMDES tidak ada saldonya dan masih kosong.

Menurut Keterangan Kepala Desa Muara,Soleh Wahyudin, yang disampaikan melalui Telepon Whatsapp,bahwa BUMDES tersebut masih berjalan dan dikelola oleh Pengurus Bumdes untuk Kegiatan Jual beli Ikan yang dikirimkan kepada para Pedagang di Purwakarta, Cikampek dan Karawang, ada juga untuk pembelian Freezer.

Bahkan masih menurut Kepala Desa Muara,Freezer yang di simpan di pedagang atau Pelanggan akan di tarik, dan hal ini sudah di sampaikan kepada Inspektorat Daerah ( IRDA ) Kabupaten Subang, tinggal menunggu hasil dari Pemeriksaan IRDA yang rencananya akan dilaksanakan bulan September ini.

Sayangnya, Apa yang disampaikan oleh Kepala Desa Muara berbeda dengan keterangan Ketua BUMDES yang mengatakan,bahwa Pengurus BUMDES sudah tidak lagi mengelola BUMDES,Permodalan pun sejak awal dipegang oleh Kepala Desa.

Terkait Freezer yang dibeli oleh Kepala Desa Muara,salah satu Warga yang mengetahui, turut menyampaikan

” Sepengetahuan saya, Kepala Desa pernah membeli 7 ( Tujuh ) unit Freezer, 2 ( dua ) Unit berukuran sedang,harga per unitnya sekitar Rp.11.000.000 atau sebesar Rp. 22.000.000,yang 5 ( lima ) Unit ukuran Kecil harga per unitnya sekitar Rp.4.000.000 atau sebesar Rp. 20.000.000,jadi uang yang digunakan untuk pembelian Freezer sekitar Rp. 42.000.000 ” Ungkap warga Muara

( Team RED)


Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
Verified by MonsterInsights