BLANAKAN,SUBANG,ElangMasNews.com- Tiga remaja yang tinggal di Desa Muara dan di Desa Tanjung tiga Kecamatan Blanakan Kabupaten Subang Jawa barat harus dilarikan ke Klinik BHAKTI ASIH milik Dr.Hasanudin yang berada di Dusun Tanjung Sari Desa Blanakan Kecamatan Blanakan Kabupaten Subang,pasalnya ketiga remaja itu diketahui telah memakan buah Langka ( Kecubung ) yang memabukan.
Ketiga anak itu masing – masing bernama Akbar (12Tahun) asal Dusun Sukamanah Baru RT.01/RW.06 Desa Muara Kecamatan Blanakan Kabupaten Subang Jawa Barat,dan Dua Remaja lainya yang bermana Refan (12 Tahun) dan Fazli (12 Tahun) Asal Dusun Suka Tani Desa Tanjung Tiga Kecamatan Blanakan Kabupaten Subang Jawa Barat.
Orang tua Refan yang bernama Mandi saat di konfirmasi oleh awak media di kediamannya di Dusun Tanjung Laut Desa Tanjungtiga pada hari Sabtu 29 April 2023 Menyampaikan
” Menurut Keterangan anak saya Refan, pada hari Jumat 28 April 2023 ada 9 ( sembilan ) Anak termasuk anak saya Refan berangkat mencari sarang burung di dekat lapang Bola di Dusun Sukamulya Desa Muara,namun begitu melihat pohon kecubung yang buahnya terlihat unik, 3 ( tiga ) orang anak dari 9 ( sembilan ) Remaja itu mengambil buah Kecubung,lalu ke tiga remaja tersebut mencicipi buah itu,karena terasa enak mereka pun memakannya dan yang paling banyak memakan buah Kecubung adalah Akbar anak uwa yang dari Desa Muara ”
Ungkap Madi
Lebih lanjut Madi memaparkan
” Akibatnya ke tiga anak itu termasuk anak saya kaya orang linglung dan hilang kesadaran,dengan kondisi anak saya seperti itu,saya sebagai orang tua tentunya sangat panik,pada akhirnya anak saya Refan dan Akbar anaknya pa Sutari yang dari Desa Muara sekitar jam 15 : 00 WIB saya bawa ke klinik dr.Hasanudin di Blanakan ”
Masih menurut Madi
” Karena anak saya Refan tidak terlalu banyak memakan buah itu,sekitar jam 22 : 00 WIB anak saya mulai sadarkan diri,sedangkan Akbar masih meronta dan terus berhalusinasi,baru sekitar jam 4 : 00 menjelang subuh Akbar baru bisa tertidur,kalau anak yang bernama fazli tidak di rawat,karena Fazilhanya mencicipi tidak ikut makan dan semua peristiwa yang terjadi itu murni ketidaktahuan anak anak tentang buah Kecubung yang dikonsumsi itu akan membahayakan bagi mereka,dan mereka hanya coba coba,ternyata buah Kecubung ketika di kosumsi atau di makan manusia, ternyata mengalami halusinasi yang hebat dan luar biasa ” Pungkasnya
Madi pun berharap kepada warga Dusun Suka Mulya Desa Muara,pohon kecubung yang tumbuh di situ supaya dimusnahkan saja,jangan sampai ada korban lagi seperti yang menimpa anaknya. ( Bebeng )