31 Tahun Sea World Ancol Keajaiban Dunia Laut

Spread the love

Jakarta,ElangMasNews.Com –  01/09/2023 – Genap 31 tahun Sea World Ancol memberikan edukasi dunia bawah laut yang sangat menyenangkan.Untuk merayakan keseruan 31 tahun Sea World Ancol mengadakan beragam acara untuk sahabat laut diantaranya Cerita Wayang Dalam Air,Kolaborasi Dalang Masa Kini, Apresiasi UMKM Batik dan Wayang, serta Temu Fan Cican dan Sharky yang merupakan icon Sea World Ancol.

Di ulang tahun kali ini Sea World Ancol mengusung tema Keajaiban Dunia Laut dengan mengangkat filosofi Antasena yang merupakan salah satu tokoh pewayangan budaya Indonesia yang diceritakan bisa menembus lautan. Filosofi Antasena digunakan sebagai nama terowongan akuarium biota laut terbesar di Indonesai yang bernama Antasena Tunnel.

2 Oktober 2023, meluncurkan kolaborasi merchandise unik dan menarik Fun Cican dan Sharky yang dapat diperoleh dikonter Merchandise Sea World Ancol, serta wa’iking character Cican dan Sharky pada tanggal 15 Oktober 2023.

“Harapan kami Sea World Ancol terus dapat memberikan edukasi dunia bawah laut yang menarik dengan terus menghadirkan acara-acara dan kolaborasi, seperti kali ini Cerita Wayang Dalam Air yang bertajuk Eling dengan harapan terus melestarikan budaya kepada generasi muda dan mengajak kita semua untuk terus menjaga laut, darat, udara bumi kita.” Ucap An Kurniawan selaku Vice President Sea World Ancol, Ocean Dream Samudra, Jakarta Bird Land & Conservation.

Ayo menjadi bagian dari keajaiban dunia bawah laut dengan segera booking tiket rekreasi di www.ancol.com.

Informasi Media:
Ariyadi Eko Nugroho
Corporate Communication
PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk.
(red/ yani handayani)


Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
Verified by MonsterInsights