Wika Salim Tampil Menyentuh sebagai Tata: Janda Tangguh yang Menghidupi Keluarga Lewat Musik Dangdut di Mendadak Dangdut

Wika Salim Tampil Menyentuh sebagai Tata: Janda Tangguh yang Menghidupi Keluarga Lewat Musik Dangdut di Mendadak Dangdut
Spread the love

Jakarta Jumat 9 Mei 2025

ELANG MAS NEWS

Film Mendadak Dangdut kembali mencuri perhatian, kali ini lewat kehadiran Wika Salim yang memerankan sosok Tata, seorang janda yang bertahan hidup dari panggung ke panggung demi keluarganya. Di balik alunan dangdut dan kelucuan para karakternya, film ini menyimpan kisah perjuangan yang menyentuh, terutama melalui karakter Tata yang begitu dekat dengan keseharian di sekitar kita.
Wika Salim, yang dikenal luas sebagai penyanyi dangdut dengan gaya enerjik, kini mengejutkan publik dengan penampilan aktingnya yang kuat dan autentik. Di film garapan sutradara Monty Tiwa ini, Wika bukan sekadar hadir sebagai pelengkap musik, tapi tampil utuh sebagai aktris yang menjiwai peran dengan kedalaman emosi.
“Tata itu bukan hanya karakter. Dia adalah cermin dari banyak perempuan di luar sana, termasuk saya sendiri. Sama-sama janda, sama-sama pernah harus kuat sendiri, dan tetap ingin bahagiakan keluarga. Itu yang bikin saya begitu terhubung sama Tata,” ungkap Wika Salim dalam salah satu wawancara.
Keputusan memilih Wika bukan tanpa alasan. Monty Tiwa menyebut bahwa karakter Tata membutuhkan seseorang yang tidak hanya paham dunia panggung, tetapi juga bisa menghadirkan ketulusan dan sisi manusiawi dari kehidupan penyanyi jalanan. Dengan latar belakang Wika sebagai penyanyi dangdut yang pernah merintis karier dari bawah, peran Tata pun terasa hidup dan penuh empati.
Tak hanya menawarkan sisi hiburan, film ini juga memberikan representasi realita sosial, tentang perempuan yang tetap berdiri meski dunia tidak memihak. Perjuangan Tata membawa pesan kuat soal ketahanan, cinta keluarga, dan mimpi yang tidak boleh padam, betapapun sulitnya kehidupan.
Film Mendadak Dangdut sudah tayang di seluruh bioskop Indonesia mulai 30 April 2025, dan siap mengajak penonton untuk ikut bernyanyi, tertawa, dan bahkan menitikkan air mata Jangan lewatkan juga kesempatan untuk bertemu para pemain secara langsung dalam rangkaian Cinema Visit, yang informasi lengkapnya bisa dilihat di akun Instagram resmi: @mendadakdangdut.movie dan @sinemart_ph.
****
CATATAN PRODUKSI
Judul : Mendadak Dangdut
Genre : Drama Komedi
Rumah Produksi : Sinemart & Amadeus Sinemagna
Waktu Rilis : 30 April 2025 (Bioskop)
Eksekutif Produser : Sutanto Hartono, David Setiawan Suwarto, Indra Yudhistira, dan Morin
Chandra
Produser : Mgs Fahry Fachrudin dan Wendhy Antono
Sutradara : Monty Tiwa
Cast : Anya Geraldine (Sebagai Naya)
Keanu Angelo (Sebagai Wawan)
Aisha Nurra Datau (Sebagai Lola)
Joshua Pandelaki (Sebagai Anwar)
Opie Kumis (Sebagai Romli)
Fajar Nugra (Sebagai Wendhoy)
Wika Salim (Sebagai Tata)
Dwi Sasono (Sebagai Rizal Maduma)
Sadha Triyudha (Sebagai Thomas)
Adi Sudirja (Sebagai Yatno)
Putri Particia (Sebagai Kompol Raissa)
Calvin Jeremy (Sebagai Zul)
Giant Jay (Sebagai Bobon)
Dimas Projosujadi (Sebagai Akp Jacky)
Hendrik Betta (Sebagai Joni Halmalisa)
Dominique Sanda (Sebagai Diana)
Oktavianus Fransiskus (Sebagai Rio)
Alleyra Fakhira (Sebagai Naya Kecil)
Almera (Sebagai Lola Kecil)

TENTANG SINEMART
Sinemart adalah perusahaan produksi yang telah berkarya selama 22 tahun dalam industri hiburan Indonesia, menghadirkan konten berkualitas yang terus memikat penonton. Dengan pengalaman luas dalam produksi, Sinemart telah melahirkan lebih dari 300 judul sinetron, 14 serial, dan lebih dari 24 film yang secara kolektif telah menarik lebih dari 12 juta penonton di bioskop.

Sebagai rumah bagi berbagai kisah yang menginspirasi, Sinemart percaya bahwa cerita memiliki kekuatan untuk membentuk perspektif dan menyentuh hati banyak orang. Dengan dedikasi tinggi terhadap kualitas, Sinemart berkomitmen untuk terus menghadirkan karya yang bermakna bagi masyarakat Indonesia.

Industri hiburan terus berkembang, dan Sinemart selalu terbuka terhadap inovasi serta cara-cara baru dalam berinteraksi dengan audiens. Sinemart akan terus berupaya memberikan hiburan terbaik, menciptakan pengalaman sinematik yang relevan, serta memperkuat posisi industri film dan televisi Indonesia di kancah yang lebih luas.

TENTANG AMADEUS SINEMAGNA
Amadeus Sinemagna adalah perusahaan produksi film di Jakarta yang dibangun untuk menghadirkan kisah-kisah bermakna melalui karya-karya series dan feature films. Dipimpin oleh dua sineas berpengalaman, Monty Tiwa dan Indra Yudhistira, tim kami memiliki rekam jejak yang solid dalam menghasilkan sejumlah judul series dan film tanah air.

Perkembangan pesat di industri hiburan dan meningkatnya popularitas layanan streaming digital, mendorong Amadeus Sinemagna terus beradaptasi dengan membawa keahlian sinematik kami ke ranah digital. Namun, kekuatan utama kami sebenarnya terletak pada komitmen untuk menyajikan cerita yang transformatif.

Melalui narasi yang memikat, Amadeus mempersembahkan karya-karya berkualitas bagi penggemar film Indonesia dari berbagai latar belakang.

KONTAK
Sinemart & Amadeus Sinemagna

Instagram : @sinemart_ph, @sinemagna
Twitter : @sinemart_ph
Tiktok : @sinemart_, @amadeus_sinemagna
Facebook : PT Sinemart
Youtube : sinemart

Goodwork | Publicist Film Mendadak Dangdut
Email : [email protected]
WhatsApp : 0816-1790-3718 (Arwa Adzra)

 


Spread the love

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *