Latihan Gabungan Tari Tutungkusan Digelar di Karawang, Persiapan Menuju Hari Tari Sedunia

Spread the love

Karawang – elangmasnews.com,- Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Karawang bekerja sama dengan Pemerintah Daerah mengadakan Latihan Gabungan Tari Tutungkusan pada hari Senin, 28 April 2025. Kegiatan ini dilaksanakan di SDN Nagasari 6 dan diikuti oleh perwakilan dari lima kecamatan, yakni Karawang Barat, Pangkalan, Telukjambe Barat, Telukjambe Timur, dan Tegal Waru.

Latihan ini merupakan bagian dari rangkaian persiapan menuju puncak peringatan Hari Tari Sedunia yang akan digelar di Kabupaten Karawang. Antusiasme peserta terlihat sejak pagi hari, dengan para penari muda dari berbagai sekolah dan sanggar seni menampilkan semangat tinggi dalam mengikuti setiap sesi latihan.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan edukasi budaya kepada generasi muda, khususnya dalam melestarikan kesenian tradisional Karawang, seperti Tari Tutungkusan. Dinas Pariwisata dan Kebudayaan menekankan pentingnya upaya pelestarian budaya lokal sebagai bagian dari identitas daerah serta warisan bangsa yang patut dibanggakan.

“Kami berharap melalui kegiatan seperti ini, para generasi muda semakin mencintai dan bangga terhadap budaya lokal. Ini juga menjadi wadah untuk menumbuhkan semangat gotong royong dan kebersamaan antarwilayah,” ujar salah satu perwakilan dari Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Karawang.

Latihan gabungan ini rencananya akan terus dilanjutkan hingga menjelang hari puncak peringatan Hari Tari Sedunia, yang akan menampilkan ratusan penari dalam sebuah pertunjukan kolosal yang memukau.

Pemerintah daerah berharap kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang latihan, tetapi juga sebagai momentum untuk memperkuat jati diri bangsa melalui pelestarian seni dan budaya daerah.(Red)


Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
Verified by MonsterInsights