Makassar – elangmasnews com,-Menjelang pelaksanaan Kongres IV Ikatan Alumni SMA Negeri 1 Makassar (IKA SMANSA), sejumlah alumni lintas angkatan menggelar pertemuan silaturahmi di Warkop Dg Sija IKIP, Jl. Rutan, Makassar, Jumat (25/4/2025) sore. Pertemuan tersebut membahas sejumlah persoalan menyangkut kinerja panitia kongres serta dukungan terhadap kandidat Ketua Umum IKA SMANSA periode 2025-2029.
Pertemuan yang dipimpin Ir. H. Arfandy (alumni 1985) itu menyoroti tidak adanya proses penjaringan resmi calon Ketua Umum oleh panitia, yang seharusnya menjadi bagian penting dalam menciptakan ruang demokrasi sebagaimana diatur dalam AD/ART organisasi.
“Panitia seharusnya membuka tahap pendaftaran calon Ketua Umum, agar semua alumni memiliki kesempatan yang sama untuk maju,” ujar salah satu alumni angkatan 80-an yang enggan disebutkan namanya.
Dalam diskusi, para alumni juga menyebut sejumlah figur potensial dari lintas angkatan, termasuk Andi Ina Kartika Sari (alumni 1993), Dr. Andi Muhammad Taufik (alumni 1986), Irjen Pol Andi Rian R. Djajadi (alumni 1987), Dr. H. Zainal Arifin Paliwang (alumni 1982), hingga Dr. Chaerul Amir (alumni 1985), yang dinilai memiliki kapasitas memimpin IKA SMANSA ke depan.
Mereka menolak adanya calon tunggal dan mendorong agar pemilihan Ketua Umum dilakukan secara terbuka dan adil. “Seluruh alumni berhak memilih dan dipilih. Bukan angkatan tertentu yang menetapkan,” tegas salah satu peserta.
Selain itu, peserta juga mengkritik kepengurusan IKA SMANSA sebelumnya yang dinilai minim kontribusi terhadap penyelesaian konflik antarangkatan maupun aksi sosial saat terjadi bencana. Pembangunan sekretariat yang sempat dilakukan peletakan batu pertama pada 2023 pun dipertanyakan realisasinya.
Perwakilan alumni angkatan 2000-an juga menyuarakan kekecewaannya karena merasa tidak pernah dilibatkan dalam kegiatan maupun kepengurusan IKA SMANSA. “Kami merasa diabaikan, padahal jumlah kami terbesar,” ujar salah seorang perwakilan.
Di tengah diskusi tersebut, muncul dukungan spontan dari sejumlah alumni untuk mendaulat Dr. Chaerul Amir, SH, MH sebagai calon Ketua Umum IKA SMANSA periode 2025-2029. Sosok yang saat ini menjabat Ketua Bidang Profesi dan Hukum IKA SMANSA 2020-2024 itu dinilai memiliki kepemimpinan yang inklusif dan aktif dalam menjalankan tugas organisasi.
“Pak Chaerul memiliki rekam jejak yang jelas dalam organisasi dan selalu hadir sebagai penengah dalam konflik antarangkatan. Kami percaya beliau bisa membawa pembaruan di tubuh IKA SMANSA,” ujar salah seorang alumni angkatan 2000-an yang diamini peserta lainnya.
Dihubungi usai pertemuan, Chaerul Amir menyatakan kesiapannya untuk maju sebagai calon Ketua Umum. “Saya menerima amanah ini dengan sukacita dan siap berkompetisi secara sehat,” tegasnya.
Jika terpilih, Chaerul berkomitmen menjalankan program kerja yang realistis dan dirasakan langsung oleh seluruh alumni. “IKA SMANSA ke depan harus menjadi wadah bagi seluruh alumni untuk berekspresi dan berkontribusi kepada almamater, masyarakat, serta bangsa dan negara,” pungkas jaksa senior yang kini bertugas di Kejaksaan Agung RI itu.
(ARIFIN SULSEL)