BKPSDM Berbagi Takjil di Desa Karangligar, Tebarkan Berkah Ramadan

Spread the love

Karawang – Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Karawang menggelar kegiatan berbagi takjil di Desa Karangligar . Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian dan kebersamaan dalam menyemarakkan bulan suci Ramadan.

acara di pimpin langsung oleh Kadis Drs Asip Suhendar ,M.si, beserta staf.

Dalam wawancara dengan awak media Arsip menjelaskan di bulan dengan penuh suasana penuh kehangatan, tim dari BKPSDM membagikan ratusan paket takjil kepada masyarakat yang melintas dan warga sekitar. Aksi sosial ini disambut antusias oleh masyarakat yang sedang bersiap untuk berbuka puasa.

Kepala BKPSDM Kabupaten Karawang,  menyampaikan bahwa kegiatan berbagi takjil ini merupakan bagian dari upaya mempererat silaturahmi serta menumbuhkan semangat berbagi di bulan yang penuh berkah ini.

“Barang siapa yang memberi buka puasa bagi orang yang berpuasa, maka baginya pahala seperti orang yang berpuasa itu, tanpa mengurangi sedikit pun dari pahala orang tersebut.” (HR. Tirmidzi). Hadis ini menjadi motivasi bagi BKPSDM untuk terus menebar kebaikan selama Ramadan.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan semangat kepedulian sosial semakin tumbuh di tengah masyarakat, sehingga berkah Ramadan dapat dirasakan oleh semua kalangan.(Red)


Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
Verified by MonsterInsights