Pelantikan dan Pengukuhan Karang Taruna Kabupaten Karawang: Siap Bertransformasi dan Kurangi Pengangguran

Spread the love

Karawang, elangmasnews.com – 7 Maret 2025 – Karang Taruna Kabupaten Karawang resmi dilantik dan dikukuhkan oleh Bupati Karawang dalam sebuah acara yang berlangsung hari ini. Pengukuhan ini berlangsung di Aula Husni Hamid , serta pengukuhan ini menandai langkah awal bagi pengurus Karang Taruna Kabupaten dalam menjalankan tugas sosial dan pemberdayaan masyarakat. Ungkap ketua Karang Taruna Kab Karawang Dhani Sudirman.

Dalam sambutannya, Bupati Karawang menegaskan pentingnya peran Karang Taruna dalam membantu mengatasi berbagai permasalahan sosial di daerah, terutama tingginya angka pengangguran yang mencapai 500.000 orang. Karang Taruna diharapkan berkontribusi dalam mencari solusi serta berkolaborasi dengan berbagai pemangku kepentingan agar jumlah pengangguran di Karawang terus berkurang.

Selain itu, Bupati juga menyoroti praktik tidak sehat dalam perekrutan tenaga kerja, seperti pungutan liar oleh oknum yang memanfaatkan calon pekerja. Karang Taruna diminta untuk ikut serta dalam koordinasi dengan pemerintah dan aparat penegak hukum guna menindaklanjuti dugaan pelanggaran tersebut.

Pelantikan ini menjadi momentum bagi Karang Taruna Karawang untuk bertransformasi menjadi organisasi yang lebih aktif dan bermanfaat bagi masyarakat. Dengan semangat baru, Karang Taruna diharapkan mampu menjalankan amanah dan berkontribusi nyata dalam menciptakan perubahan positif di Kabupaten Karawang.

“Karang Taruna harus berubah, dari biasa menjadi luar biasa. Bekerja luar biasa, bermanfaat luar biasa, dan memberikan kebaikan luar biasa bagi masyarakat,” tegas Bupati.

Dengan tekad dan komitmen yang kuat, Karang Taruna Kabupaten Karawang siap menjalankan tugasnya sebagai mitra pemerintah dalam membangun daerah yang lebih sejahtera.(Red)


Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
Verified by MonsterInsights